Artis Psk – Baru-baru ini, warganet dihebohkan dengan pernyataan Ruben Onsu yang mengatakan bahwa dirinya mengalami kemalingan.
Diketahui, tempat usaha Ruben Onsu mengalami kemalingan yang bertempat di Jakarta, pada Selasa, 4 Oktober 2022, sekitar pukul 05.30 WIB.
Bukan hanya menceritakan saja, Ruben Onsu juga turut memperlihatkan video rekaman CCTV saat pencuri tersebut melancarkan aksinya.
Dalam video rekaman CCTV tersebut terlihat bahwa ada seorang pria yang datang dengan mengendarai sepeda motor dari salah satu sisi bangunan tempat usaha Ruben Onsu.
Selanjutnya, pria tersebut turun dari motor dan memasuki tempat usaha Ruben.
Pria tersebut mengambil barang-barang elektronik dan uang tunai yang ada di meja tempat usaha Ruben.
Ruben Onsu mengunggah foto wajah pelaku saat melakukan pencurian.
Ruben Onsu juga turut mengunggah foto plat nomor pelaku pencurian tersebut.
Penjelasan Ruben Onsu
Ruben Onsu menjelaskan bahwa telah terjadi pencurian di tempat usahanya pada pagi hari tadi.
Ruben Onsu juga menegaskan bahwa dirinya akan terus mengejar pelaku pencurian tersebut sampai dapat.
“Terjadi Kerampokan di tempat kami pada jam 05.35 wib berikut saya upload manusia gak bertanggung jawab dgn membawa uang cash dan alat elektronik lainnya,” ujar Ruben Onsu.
“Dan akan tetep saya kejar sampai pelaku nya dapat, saya upload detail cctv nya ya, Hei pelaku sampai ketemu 😎😬,” sambungnya.
Emosi
Banyak warganet yang turut mendukung dan mendoakan Ruben Onsu agar maling tersebut cepat ketemu dan meminta maaf.
Bahkan, banyak warganet juga yang marah karena ada orang yang jahat dan tidak bertanggung jawab.
“Jahatnya tuh malinggggg bang****🤬😤,” tulis komentar Nia Anggia.
“Adeuh cari penyakit aja 😒😒,” tulis komentar Nikita Mirzani.
“Semoga dipermudahkan urusan..semoga pelaku segera ketangkap,” tulis komentar mishaqaisara_87.
Bukan Pertama Kalinya
Diketahui, musibah artis kemalingan tahun ini bukanlah yang pertama kalinya.
Sebelumnya, sudah ada Brisia Jodie yang mengaku bahwa pada Januari lalu mobilnya sempat dibobol dan mengalami kerugian yang lumayan banyak.
Selanjutnya, ada Dara Arafah yang mengaku bahwa brankasnya yang ada di dalam mobil dicuri oleh ART pribadinya.
Be the first to comment on "Tempat Usaha Ruben Onsu Kemalingan"