Menteri Kesehatan Ungkap Cacing Parasit Di Makanan Kaleng Kaya Protein, Tidak Salah Buk?

Menteri Kesehatan Ungkap Cacing Parasit Di Makanan Kaleng Kaya Protein, Tidak Salah Buk?

Artispsk.com – Nilla Moeloek yang merupakan Menteri Kesehatan menuturkan apabila cacing parasit yang berada didalam makanan kaleng yakni ikan makarel atau sarden ternyata mengandung protein.

“Cacing itu sebenarnya mengandung protein,” beber Menkes Nilla Moeloek kepada pihak awak media ketika menghadiri Rapat Kerja bersama Komisi IX DPR RI, pada Kamis (29/03/2018).

Bukan hanya itu saja, Menkes Nilla juga telah mengakui bila cacing parasit yang ada di dalam ikan sarden itu nantinya akan berkembang biak bila berada di lingkungan perut manusia yang cocok. “Jadi kalau lingkungannya cocok di perut kita, dia nanti akan berkembang biak, tapi kalau nggak sesuai ya tentu dia mati juga,” papar Menkes.

Dikatakan juga oleh Menkes apabila ikan sarden yang mengandung cacing parasit tersebut sebelum akan dikonsumsi haruslah melewati tahapan proses masak terlebih dahulu. Pada proses inilah, cacing-cacing yang ada dalam ikan kalengan tersebut dipastikan akan mati.

“Setau saya itu kan nggak dimakan secara mentah, nah akan ada yang namanya digoreng lagi atau dimasak dan cacingnya akan mati lah. Jadi kalau sudah di masak, pasti juga steril,” ungkap Menkes.

Dan lebih lanjutnya lagi, pihak Menkes juga menambahkan apabila selain ikan kalengan, manusia dan binatang lain juga memiliki cacing juga. Oleh sebab itu, perlu diperhatikan yaitu menjaga kesterilan makanan yang ada tersebut.

“Saya rasa iya bisa, manusia itu kan juga punya cacing, binatang yang lain pasti punya cacing juga. Sehingga barangkali kalau kita mau itu streril, ya harus dijaga,” imbuh Menkes.

Seperti yang diketahui bila ikan kalengan yang mengandung cacing parasit itu awalnya ditemukan di Provinsi Riau beberapa waktu yang lalu oleh pihak Badan Pengawasan Ibat dan Makanan (BPOM) RI.

Be the first to comment on "Menteri Kesehatan Ungkap Cacing Parasit Di Makanan Kaleng Kaya Protein, Tidak Salah Buk?"

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.