Artis Psk – Baru-baru ini, warganet dihebohkan dengan kabar bahwa Rafathar dibawa ke rumah sakit karena keluhkan dadanya terasa nyeri.
Sultan kecil atau yang mempunyai nama panjang Rafathar Malik Ahmad kerap mengatakan kepada ibundanya yaitu Nagita Slavina bahwa dadanya terasa nyeri.
Nagita Slavina mengaku bahwa dirinya cemas dengan keluhan Rafathar tersebut, pasalnya Rafathar kerap mengeluhkan kepadanya dan terlebih lagi nyeri tersebut berada di bagian dada.
Nagita Slavina menduga bahwa rasa nyeri dibagian dada Rafathar disebabkan karena Rafathar pernah terjatuh dan mengalami benturan di bagian dada.
Jalani Pemeriksaan
Nagita Slavina langsung membawa Rafathar ke rumah sakit agar diperiksa oleh dokter spesialis.
Setelah dilakukan pemeriksaan awal, akhirnya dokter menyarankan untuk melakukan rontgen agar dapat terlihat jelas dan terdeteksi nyeri dada Rafathar disebabkan karena apa.
Setelah dilakukan rontgen ternyata hasilnya bagus dan dokter tidak menemukan gejala penyakit di bagian dada Rafathar.
Karena Otot
Dokter menjelaskan bahwa nyeri dada yang dialami oleh Rafathar tersebut disebabkan karena adanya nyeri otot atau memar otot ringan yang terjadi karena adanya benturan.
“Alhamdulillah, enggak sampai ke dalam yang penting, ya,” ujar Nagita Slavina.
Tinggalkan komentar