Artis Psk – Seperti yang kita tahu, Indra Kenz, crazy rich Medan, sudah diperiksa dan ditetapkan sebagai tersangka atas kasus penipuan investasi binary option melalui aplikasi Binomo.
Indra Kesuma atau yang biasa disebut dengan Indra Kenz mendapatkan hukuman 20 tahun penjara, dan akan disita seluruh asetnya yang berkaitan dengan kasusnya.
Namun, ada pihak-pihak yang turut diselidiki karena kasus Indra Kenz tersebut.
Pekan lalu, ada Rudy Salim, yang diperiksa oleh kepolisian karena Indra Kenz membeli mobilnya dengan uang yang berkaitan dengan kasusnya tersebut.
Selanjutnya, Deddy Corbuzier, merupakan salah satu artis yang turut diperiksa oleh kepolisian terkait kasus Indra Kenz.
Diketahui, Deddy Corbuzier menerima uang sebesar Rp 150 juta dari Indra Kenz.
“Kalau ada kaitannya pasti kita panggil yang bersangkutan (Deddy),” ujar Kombes Chandra Sukma Kumara, selaku Kasubdit II Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dittipideksus) Bareskrim Polri.
Akan Dijadwalkan
Chandra Sukma Kumara mengatakan, pihaknya akan membuat jadwal kapan pemanggilan Deddy Corbuzier.
“Nanti pasti kita sampaikan,” ujar Chandra Sukma Kumara.
Menerima Uang Sebesar Rp 150 Juta
Deddy Corbuzier mengatakan, saat dirinya mengadakan pertandingan catur antara Dewa Kipas dan Irene Sukandar, Indra Kenz turut berdonasi Rp 150 juta untuk pemenang.
Jadi, uang yang diterima Deddy Corbuzier dari Indra Kenz tidak masuk ke kantong pribadi Deddy, namun dihadiahkan seluruhnya kepada pemenang pertandingan catur tersebut.
“Jadi, dia sempat menyumbang (untuk hadiah) Dewa Kipas,” ujar Deddy Corbuzier.
Bersedia Mengembalikan Uang
Deddy Corbuzier mengatakan, dirinya akan menagih uangnya kepada Dewa Kipas selaku pemenang pertandingan catur tersebut.
“Nanti saya akan tagih (balikin duit) ke Dewa Kipas,” tutup Deddy Corbuzier.
Be the first to comment on "Deddy Corbuzier Turut Diperiksa Kepolisian Gara-Gara Indra Kenz"