Apa Tanggapan Ahok Bila Dirinya Tidak Lagi Menjabat Sebagai Gubernur?

Apa Tanggapan Ahok Bila Dirinya Tidak lagi Menjabat Sebagai Gubernur?

Artispsk.com – Jakarta, Sehubung dengan ramainya pemberitaan yang beredar mengenai dunia perpolitikan, apalagi akan segera dilakukanya kembali pemilihan ulang dari 2 calon pasangan dalam pilkada DKI Jakarta, maka berbeda dengan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).  Kali ini Ahok justru tidak terlalu banyak mengomentari mengenai masalah tersebut, dari yang dimulainya Peralihan Dukungan Partai Politik pengusung Agus-Sylvi ataupun dengan unggulnya Cagub-Cawagub dari pasangan Anies Baswedan – Sandiaga Uno dalam dua rekapan hasil survey yang ada.

Ahok ketika berbicara di depan para pendukungnya mengatakan bahwa saat ini dirinya tidak akan membahas hal- hal yang berbau politik, dan dirinya malah berpikir bagaimana bila nantinya kemungkinan dirinya tidak lagi menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.

“untuk mengenai tidak terpilihnya lagi saya nantinya, itu semua adalah kehendak Tuhan, saya disini sudah berusaha semaksimal dalam menjalankan apa yang memang menjadi kewajiban saya sepatutunya, dan bila Tuhan berkehendak lain seperti dalam ucapan agama Islam itu man Jadda wa jadda. Kalau seandainya Tuhan izinkan tidak jadi pun..,” ungkap Ahok yang tiba-tiba saja menghentikan ucapanya. Ketika berbicara kepada pendukungnya (25/03/2017) Sabtu di Jalan Talang.

Saat itu sebagian peserta yang berada disana mengungkapkan permintaan mereka agar Ahok tidak lagi berbicara demikian dan menyakinkan Ahok untuk jangan pesimis dalam menghadapi permasalahan yang ada. Namun mendengar ungkapan itu Ahok kembali lagi berujar bahwa untuk segala hal mungkin saja bisa terjadi atas apa yang memang telah Tuhan rencanakan dalam hasil pilkada kedua pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta mendatang.

“Saya bukan pesimis atau tidaklah bersemangat namun sebagai manusia kita telah berusaha, bila memang jalannya Tuhan ingin saya kembali menjabat sebagai Gubernur, maka akan saya jalankan seikhlas hati dan semaksimal usaha saya, tapi jika Tuhan malah mengiginkan saya untuk tidak lagi terpilih maka saya juga harus tetap bersyukur atas apa yang telah direncanakan oleh Tuhan kepada saya,” ungkap Ahok.

Dalam tiga pekan masa kampanye di putaran pilkada kedua ini, Ahok terlihat berbeda dari cagub-cawagub lainya, dirinya terlihat lebih menyibukan diri dalam blusukan kepada warga yang sakit tanpa memberikan informasi kepada pihak Awak Media.

Berbeda dari sebelummnya, ketika di pilkada putaran pertama, Ahok yang saat itu terlihat menghabiskan cutinya dalam berkampanye serta mensosialisasikan program di Rumah lembang, yang padat pemukiman penduduk serta mencari dana bantuan kampanye dengan makan berbayar. Kini di Kampanye yang kedua ini Ahok melakukan pendekatan kepada para warga dengan lebih mempertanyakan program pemprov DKI Jakarta yakni “ Ketuk Pintu Layani dengan Hati”.

Kendati demikian kini Ahok tidak lagi mempermasalahkan bila caranya ini tidak mampu menarik hati masyarakat. Baginya saat ini adalah setulus hati bekerja dengan menjalankan kewajibannya. Bila dirinya terpilih kembali maka akan menjadi suatu amanah bagi dirinya untuk bekerja lebih baik lagi dari sebelummnya.

Be the first to comment on "Apa Tanggapan Ahok Bila Dirinya Tidak Lagi Menjabat Sebagai Gubernur?"

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.