Artispsk.com – Semenjak Basuki Tjahja Purnama atau Ahok ditahan di Mako Brimob terkait dengan vonis hukuman 2 tahun dari majelis hakim. Kini segala urusan pengaduan warga telah diambil alih Djarot Saiful Hidayat selaku Plt Gubernur DKI Jakarta.
Kini Djarot telah mengubah perubahan cara mengadu warga dan telah diketahui juga oleh Gubernur DKI nonaktif Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Djarot juga mengatakan kini telah mendapat persetujuan dan doa restu dari Ahok.
“Sewaktu berada di Cipinang saya sudah menyampaikan kepada Ahok, dan beliau mendukungnya,” ungkap Djarot ketika di Balai Kota, Jl Medan Merdeka Selatan, Jumat (12/05/2017).
Menurut tanggapan Djarot, Ahok juga sangat setuju dengan sistem aduan yang digagaskan oleh dirinya. Sembari menirukan ucapan dari Ahok, Djarot pun mengatakan apapun yang dirinya kerjakan selama menjabat sebagai salah satu Plt Gubernur, tentunya pasti disetujui oleh Ahok.
“Beliau kemarin itu menyampaikan ‘sudah, terserah Pak Djarot saja, Pak Djarot juga memiliki pengalaman, saya sangat yakin dengan Pak Djarot. Sudah sampaikan saja, Pak, dan segera eksekusi saja. Apapun yang Mas Djarot kerjakan saya pasti akan menyetujuinya,” ungkap Djarot sambil menirukan ucapan Ahok.
Untuk Pelayanan pengaduan juga dipastikan Djarot masih sama seperti saat ketika Ahok menjabat. Kemudian Djarot juga memastikan setiap langkah dari perubahan yang diambilnya akan terlebih dahulu ia komunikasikan dengan pak Ahok.
“Kan untuk pengajuannya masih Pak Ahok ya, tetap, kan untuk tim hukum tetap,” jelasnya.
“Tentunya apa yang saya sampaikan ini tetap akan saya komunikasikan kepada Pak Ahok, jadi nggak ada masalah,” tambahnya.
Tinggalkan komentar